Sebelumtidur.com – Posisi bayi melintang atau sungsang memang posisi yang mengkhawatirkan untuk ibu hamil. Bunda pernah mengalami? Posisi bayi sungsang 8 bulan pasti akan membuat bunda tidak tenang, tapi ada juga yang tidak tau kalau bayinya sungsang, nahh berarti harus memahami Ciri Ciri Bayi Sungsang.
Ciri ciri bayi sungsang melintang yang utama yaitu posisi bayi berada dibagian bawah untuk kaki dan pantatnya.
Posisi bayi yang normal yaitu kepala bayi ada dibawah, fungsinya yaitu untuk mendorong jalan lahir agar mudah terbuka.
Memang masih bisa melahirkan normal dengan posisi bayi yang sungsang, tapi ini sangat beresiko bagi ibu dan bayi. Pada akhir trimester ketiga kepala bayi seharusnya sudah ada di bawah tapi jika belum seperti itu maka konsultasi dengan dokter untuk tindakan yang tepat.
Ciri Ciri Bayi Sungsang
Ternyata ada loo ibu hamil yang gak tau kalau bayi di dalam kandungannya itu sungsang !! Wahh bahaya ini bund, karena ciri ciri bayi sungsang melintang ini pasti bisa diketahui sejak awal. Maklum mungkin baru pertama kali hamil, nahh kali ini kita akan membahas tentang ciri ciri bayi sungsang, yukk simak selengkapnya,
1. Posisi tendangan bayi
Bayi di dalam kandungan akan mulai bergerak dan mulai menendang pada usia kehamilan 32-35 minggu sesuai perkembangan janin 9 bulan. Bahkan ada pula yang belum usia 32 minggu sudah banyak menendang.
Bayi yang aktif memang akan sering menendang di dalam perut ibu, bahkan kadang banyak pendapat bahwa bayi di dalam kandungan tersebut berjenis kelamin laki laki.
Pada bayi normal rasa tendangan akan terasa pada perut bagian atas yaa karena kaki bayi ada diatas, tapi kalau bayi sungsang posisi tendangan bayi akan banyak terasa pada perut bagian bawah karena kaki atau pantat bayi ada di bagian bawah.
2. Posisi detak jantung yang berbeda
Ibu hamil harus melakukan pemeriksaan secara rutin, hal ini bertujuan untuk mengetahui kesehatan bayi dan ibu hamil. Pemeriksaan detak jantung bisa dilakukan oleh dokter saat melakukan pemeriksaan atau saat bunda melakukan USG.
Pemeriksaan letak jantung biasanya dilakukan pada usia kehamilan 32-35 minggu. Posisi detak jantung untuk bayi normal yaitu berada di bagian bawah pusar ibu.
Sedangkan untuk bayi yang berposisi sungsang detak jantung akan terasa pada atas pusar ibu. Pengecekan yang paling akurat yaitu menggunakan USG. Pemeriksaan dengan USG akan diketahui dengan tepat posisi bayi yang sungsang dan bisa membantu menentukan tindakan yang tepat pula.
3. Posisi bayi saat pemeriksaan vagina
Ketika bunda mengalami kontraksi sering dan terus berlanjut berarti bunda sudah mau lairan. Semakin sering kontraksi berarti bunda harus segera ke rumah sakit atau bidan yang biasa bunda kunjungi saat hamil untuk melakukan persalinan.
Pada saat pemeriksaan untuk persiapan melahirkan, dokter akan memeriksa vagina bunda, pemeriksaan ini berfungsi untuk mengetahui pembukaan yang terjadi pada jalur lahir.
Kalau posisi bayi normal saat observasi vagina maka vagina akan keras dan menemukan kepala bayi, tapi kalau posisi bayi sungsang saat vagina diobservasi yang terasa bukan keras justru yang pertama kali terasa adalah kaki atau pantat bayi.
4. Ada tekanan pada rahim
Saat mengalami kehamilan dengan posisi bayi sungsang bunda akan merasakan berat dan sesak karena kepala bayi mendesak tulang iga bunda. Desakan yang terjadi karena bayi semakin besar dan bergerak keatas.
Untuk kondisi normal kepala bayi seharusnya menuju ke bawah dan membuat dada ibu menjadi lebih lega. Bayi yang sudah siap dilahirkan akan menuju jalan lahir dan semakin ke bawah.
Berbeda dengan bayi sungsang yang kepalanya malah berlawanan arah dengan jalan lahir. Saat ini sudah ada berbagai cara mengatasi bayi sungsang dalam kandungan, coba bunda praktekan cara cara tersebut.
5. Massa tidak teratur pada panggul ibu
Posisi bayi sungsang 8 bulan membuat panggul ibu menjadi memiliki massa yang tidak teratur. Yaa seharusnya bayi sudah membalik dan kepalanya ada dibawah ternyata malah kepalanya masih ada di atas.
Jika pada bayi normal panggul ibu akan diisi oleh kepala bayi yang semakin turun menuju jalan lahirnya, tapi untuk kondisi bayi sungsang kepala yang diatas berarti panggul berisi kaki atau pantat bayi.
Begitu tadi yaa bund tentang ciri ciri bayi sungsang melintang. Jika posisi bayi sungsang 8 bulan sudah diketahui segerala lakukan beberapa perlakuan untuk membuatnya menjadi normal.