Sebelumtidur.com – Sedang galau masalah jodoh? Usia sudah bertambah tapi jodoh belum terlihat. Sepertinya akan membuat hati semakin gelisah. Rahasia jodoh menurut Islam akan membahas tentang jodoh yang masih belum bertemu.
Atau mungkin sebenarnya sudah bertemu tapi terlewatkan. Jodoh yang baik menurut Islam pasti dia yang memiliki agama yang shaleh dan taat untuk beribadah. Kali ini kita akan membahas tentang tanda tanda bertemu jodoh, ada ayat Alquran tentang jodoh yang baik, yaitu
“Wanita-wanita yang keji adalah untuk laki-laki yang keji, dan laki-laki yang keji adalah buat wanita-wanita yang keji (pula), dan wanita-wanita yang baik adalah untuk laki-laki yang baik dan laki-laki yang baik adalah untuk wanita-wanita yang baik (pula)….”. (Q.S. An Nur: 26)
Nahh secara singkat jodoh adalah cerminan dari diri, kalau kamu berbuat jahat mungkin jodoh kamu juga berbuat jahat. Tapi tidak memungkiri juga kamu berbuat jahat dapat jodoh yang baik. Yaa inilah rahasia jodoh menurut Islam.
Rahasia Jodoh Menurut Islam
Jodoh yang baik menurut Islam seperti mempertimbangkan keimanannya, pandangan masa depannya, dan segala yang berkaitan dengan menuju pada penyempurnaan agama yaitu menikah. Ingat jangan pacaran yaa, masih ingat kisah hamil di luar nikah yang mengorbankan ayahnya sendiri? Jangan sampai menimpa dirimu yaa.
Berikut ini ayat Alquran tentang jodoh yang baik,
“Pada hari ini dihalalkan bagimu yang baik-baik. Makanan (sembelihan) orang-orang yang diberi Al Kitab itu halal bagimu, dan makanan kamu halal (pula) bagi mereka.
(Dan dihalalkan mangawini) wanita yang menjaga kehormatan diantara wanita-wanita yang beriman dan wanita-wanita yang menjaga kehormatan di antara orang-orang yang diberi Al Kitab sebelum kamu, bila kamu telah membayar mas kawin mereka dengan maksud menikahinya, tidak dengan maksud berzina dan tidak (pula) menjadikannya gundik-gundik.
Barangsiapa yang kafir sesudah beriman (tidak menerima hukum-hukum Islam) maka hapuslah amalannya dan ia di hari kiamat termasuk orang-orang merugi” (Q.S. Al Maidah: 5)
Yaa wanita yang beriman, menjaga kehormatannya bisa jadi salah satu ciri wanita tersebut baik untuk kamu pilih sebagai istri dan ibu untuk anak anak mu. Yukk bahas tanda bertemu jodoh.
1. Merasa beruntung saat dia ada di dekatmu
Perasaan beruntung saat dia bersamamu dan bisa kamu andalkan untuk membantumu menyelesaikan semua masalah yang sedang kamu hadapi. Biasanya kamu gak sadar ketika ada orang yang selalu didekatmu berusaha untuk terus membantumu.
Kamu bersikap biasa saja dan menjaga jarak karena bukan muhrim tapi ternyata dia selalu ada di dekatmu dan kamu merasa senang. Mungkin saat dia di dekatmu itu rahasia jodoh menurut Islam.
2. Merasa ingin meningkatkan pengetahuan jika bersamanya
Haus akan ilmu dan pengetahuan utamanya tentang ilmu agama atau bisa apapun yang belum kamu ketahui. Haus itu akan lebih terasa saat bersama seseorang yang mungkin jodoh kamu. Kamu merasa tidak mau tersaingi dan ingin lebih unggul dalam hal ilmu.
Apapun yang dia lakukan akan membuatmu penasaran hingga kamu ingin mencobanya sendiri. Meningkatkan pengetahuan seakan akan merasa bahwa semua harus dipelajari untuk bekal kehidupan selanjutnya.
3. Sering menemukan dirinya mendekati kamu
Pernah mengalami seperti ini? Sedang pergi kema ternyata ketemu dia, pergi kemana lagi ehh tak taunya ketemu dia lagi. Mungkin dia jodoh kamu karena tak sengaja sering bertemu.
Bisa jadi menurutmu tak sengaja tapi mungkin dia sengaja mendekatimu tapi kamu tidak sadar. Jodoh yang baik menurut Islam memang bukan dia yang mengajakmu untuk terus bersama yaa, tapi mengawasimu agar kamu terus dalam jalan kebenaran.
Tapi hati hati yaa dia mendekatimu dengan cara yang baik atau bukan. Jika ternyata tidak baik segera pergi darinya, jika sulit menemukan jodoh mungkin cara menemukan jodoh sekaligus pasangan hidup sesuai syariat Islam bisa jadi solusinya.
4. Terlihat mantap hati untuk memilih dirinya
Mendengarkan suara hati, yaa jawabannya adalah seperti itu. Ketika hati sudah berkata bahwa dia adalah orang yang baik dan mampu membuatmu menuju jalan Allah dan menyempurnakan agama dengan menikah mungkin dia adalah jodohmu.
Yaa rahasia jodoh memang tidak ada yang tau. Kemantapan hati dapat diukur dengan rasa yakin yang kamu miliki, jika kamu merasa yakin dan dia pun terlihat mantap memilihmu. Jodoh tak ada yang tau.
5. Selalu merasa senang saat ada dirinya
Rasa senang, nyaman, damai, yang sering kamu rasakan ketika bersama orang lain bisa jadi dia jodohmu. Apa sih yang dibutuhkan untuk bersama? Rasa nyaman kan !! Jadi jangan sepelekan ketika sudah datang seseorang yang membuatmu nyaman.
Saat usia sudah mulai mengincar untuk segera menikah kamu harus sering memperhatikan tanda tanda jodoh yang mendekat. Jangan dianggap sepele sebelum waktu terlambat.
6. Keluarga dia menerimamu sepenuhnya
Penerimaan keluarga terhadap kehadiran orang lain bisa jadi pintu bahwa keluarga tersebut menyukai kehadiran dirimu. Tapi ingat yaa jangan pergi ke rumah laki laki atau perempuan seorang diri, ajak teman sabahat agar tidak muncul fitnah.
Jika kamu pernah datang ke rumah orang lalu keluarganya menerimamu dengan baik bisa jadi dia jodohmu. Penerimaan keluarga ini penting yaa, karena misal jadi nikah beneran dengan orang tersebut restu keluarga adalah nomor satu.
Menikah bukan hanya mempersatukan dua orang tapi dua keluarga yang berbeda latar belakang dan kebiasaan yang ada.
7. Terikat satu sama lain, sering menjauh tapi ujungnya balik lagi
Jika jodoh tidak akan kemana. Sepertinya pepatah itu memang benar. Jodoh sudah ditakdirkan Allah jadi sejauh apapun mengelak jika dia sudah jodohmu maka dia akan tetap bersamamu. Sudah pergi jauh ternyata saat kembali bertemu dia lagi. Jodoh jangan ditolak yaa.
Salah satu ayat Alquran tentang jodoh yang baik dan dianjurkan untuk segera menikahinya yaitu,
“Dan nikahkanlah orang-orang yang masih membujang di antara kamu, dan juga orang-orang yang layak (menikah) dari hamba-hamba sahayamu yang laki-laki dan perempuan. Jika mereka miskin, Allah akan memberikan kemampuan kepada mereka dengan karunia-Nya. Dan Allah Maha Luas (pemberian-Nya) lagi Maha Mengetahui“. (Q.S. An Nur: 32)
Bagaimana sobat sebelumtidur.com tentang rahasia jodoh menurut Islam? jangan khawatir yaa jodoh sudah ditentukan tapi harus tetap diusahakan yaa.
okelah. tp tetap husnudzon pada Allah SWT